Bantuan Atensi (Asistensi Rehabilitasi Sosial) Dari Kemensos RI Untuk 414 Warga Kabupaten Kendal

GAPURANEWS.ID | KENDAL – Untuk mengentaskan taraf hidup yang layak bagi masyarakat Kendal maka Kemensos RI melalui Sentra Terpadu Kartini bersama dengan Dinas Sosial Kabupaten Kendal memberi bantuan Atensi (asistensi rehabilitasi sosial) sebanyak 414 penerima manfaat. Bahwa penyerahan bantuan tersebut diberikan pada hari Senin 20/03/2023 di Aula Kantor Dinas Sosial Kabupaten Kendal.

Adapun dalam pelaksanaan bantuan tersebut dihadiri anggota DPR RI Komisi VIII KH.Bukhori Yusuf ,dan Kepala Sentra Terpadu Kartini Temanggung Iyan Kusmadiana, dan sebagai tuan rumah Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kendal Toni Ari Wibowo beserta jajarannya juga ikut menyambut para hadirin yang datang pada kegiatan tersebut ,” paparnya.

Kepala SentraTerpadu Kartini Temanggung menerangkan bahwa bantuan Atensi ( asistensi rehabilitasi sosial ) tersebut sebesar Rp.256 juta, untuk diperbantukan bagi Masyarakat Kabupaten Kendal dibawah hidup layak, dan sasaran bagi kelompok Anak dan Lansia, Disabilitas serta Rentan, menurut data yang sudah ada sebanyak 414 warga yang penerima manfaat tersebut ,” tuturnya

“Jenis-jenis bantuan Atensi ( asistensi rehabilitasi sosial ) sebagai berikut : – Modal usaha bagi warga yang berwirausahaan

  • Sembako bagi yang lansia
  • ABD ( alat bantu dengar ), TPA ( tongkat penuntut adaptif),kursi roda jadi semua peralatan ini bagi warga yang Disabilitas, bahwa tujuan Kemensos RI bertujuan untuk mengangkat kehidupan yang layak dan sebagai fasilitas adalah Kantor Dinas Sosial Kabupaten Kendal,” terangnya.

Menurut Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kendal Toni Ari Wibowo dengan adanya bantuan ini adalah wujud dari asesmen yang dilaksanakan pada tahun 2022, jadi tujuan kegiatan ini adalah untuk mengentaskan dari garis kemiskinan supaya di wilayah Kabupaten Kendal masyarakatnya hidup yang layak,”ungkapnya.

“Anggota DPR RI Komisi VIII KH.Bukhori menghimbau kepada para penerima manfaat bisa mempergunakan bantuan Atensi ( Asistensi Rehabilitasi Sosial ) di pergunakan sebaik-baiknya untuk untuk mengangkat kehidupan yang lebih baik dan layak,dan perlu mensyukuri apapun bentuk bantuan tersebut,”imbuhnya.

Setelah itu acara dilanjutkan meninjau langsung usaha penerima manfaat di lokasi Desa Wonosari Kecamatan Patebon dan Kelurahan Bandengan dan mereka sangat berterima kasih kepada Kemensos RI serta Dinas Sosial Kabupaten Kendal dan Sentra Terpadu Kartini di Temanggung,” pungkasnya.

( A.Taufik/Rozak )