GAPURANEWS.ID | KAB. SUBANG – Selasa 13/12/2022 Bertempat di Aula Desa Kamarung Camat pagaden Tri Utami S.sos.M.si lantik Kiki Akbar Wijaksono sebagai kepala desa pergantian antar waktu ( PAW) Desa Kamarung Kecamatan Pagaden Kabupaten subang sisa masa jabatan 2018-2024.
Pada acara tersebut turut hadir Camat Pagaden beserta jajaran, Kades Pemdes beserta jajaran, Kapolsek Kecamatan Pagaden, Danramil, Kepala puskesmas Pagaden, kepala puskesmas Gunung sembung, kepala KUA Kec Pagaden, para kepala desa se kec Pagaden, para tokoh masyarakat dan para tamu undangan.
Dalam sambutannya Kiki Akbar Wicaksono mengatakan terimakasih yang sebesar besarnya kepada panitia dan semua unsur yang telah membantu mensukseskan acara pemilihan kepala desa PAW Desa Kamarung yang alhamdulillah berjalan dengan lancar dan kondusif.
Untuk kedepan mari kita bersama – sama membangun Desa Kamarung ke arah yang lebih baik , yang selalu kita impikan bersama-sama, Desa kamarung lebih bersatu sesuai visi dan misi Desa Kamarung.
Camat Pagaden Tri Utami.S.sos.M.si dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada kepala desa yang telah dilantik, selamat bekerja dan selamat menjalankan tugas sebagai kepala Desa, mudah mudahan menjadi kepercayaan masyarakat Desa Kamarung, perbanyak komunikasi kepada masyarakat dan lakukan transparansi juga edukasi terhadap masyarakat. Menjalan pemerintahan untuk kesejahteraan masyarakat.
‘Tak lupa ucapan terimakasih kepada panitia yang telah mensukseskan acara ini,” ujarnya. (Pipit fitriani)