GAPURANEWS.ID – TULANG BAWANG – Dewan Pengurus Daerah Pembela kesatuan Tanah Air-Indonesia Bersatu (DPD PEKAT-IB) kabupaten Tulangbawang melakukan audiensi dan silaturahmi ke Kejaksaan negeri Tulangbawang, Senin (14/11/2022)
Saat audiensi, para pengurus DPD PEKAT-IB Tulang bawang disambut langsung oleh Kejari, Devi Freddy Muskitta.SH.MH, didampingi kasi Intel Rachman Djati Waluya.SH.hadir dalam audiensi, Andri WK(ketua),Bandarudin (wakil ketua), Anthon FY (Bendahara), Pendi (bidang hukum dan ham).
Kepala kejaksaan negeri ‘Devi Freddy Muskitta.SH.MH, menyambut baik kehadiran jajaran pengurus Ormas PEKAT-IB Tulang Bawang, “dengan adanya ormas PEKAT-IB membawa dampak positip bagi pemerintah daerah”, ungkapnya.
Lanjut…Devi Freddy muskita mengatakan, “saya berharap kehadiran ormas bisa memberikan edukasi bagi pemerintah daerah dan masyarakat.”
Sementara itu, Ketua PEKAT-IB Tulangbawang ‘Andri WK, menyatakan berterima kasih atas sambutan hangat Kepala Kejaksaan negeri Tulang Bawang yang sudah menerima audiensi dan silaturahmi dengan baik.
“Kita harus membangun sinergitas yang baik dengan setiap elemen masyarakat di Tulang bawang, termasuk dengan kejaksaan. Ketepatan, mulai dari Pusat dan Provinsi Lampung antara PEKAT-IB dengan aparat penegak hukum. sudah terjalin dengan baik,” ucapnya.
Senada dengan itu, Bendahara PEKAT-IB ‘Anthon FY, memaparkan bahwa jajaran pengurus terbagi berbagai macam profesi mulai dari Masyarakat biasa, pengusaha, wartawan, asn dan anggota DPRD, yang pasti tujuannya tetap sama, untuk kepentingan bangsa dan negara
“Terimakasih untuk kejaksaan negeri yang telah menyambut baik audiensi kami, bahkan bersedia bersinergi secara baik kedepan. Kami apresiasi,”
Dalam pertemuan audiensi terjalin silaturahmi sekaligus berphoto bersama. ***