Daerah  

Babinsa Atasi Kekurangan Air Bersih di Wilayah Binaan

SUMEDANG | GAPURANEWS.ID || Akibat pengaruh cuaca exstrem musim kemarau panjang mengakibatkan banyak terjadi kekeringan dan Kelangkaan kekurangan air yang melanda sebagian wilayah di Sumedang, seperti terjadi kekeringan di Kecamatan Tanjungsari Kabupaten Sumedang Propinsi Jawa Barat.

Wilayah tersebut, menjadi prioritas utama bagi Babinsa sebagai GardaTerdepan TNI di wilayah pedesaan untuk menjadivsolusi permasalahan kekurangan air, yang sedang dialami oleh warga binaannya.

Serma Sutrisman, Babinsa Desa Haurngombong, Anggota Koramil 1004 Tanjungsari, ini salah satu Babinsa yang sangat aktif membantu mencari solusi untuk mengatasi masalah kekurangan air bersih, termasuk melaporkan kepada Pimpinannya dan koordinasi langsung dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Sumedang. disamping upaya mengajak gotong royong bersama warga mencari sarana prasarana di wilayahnya secara mandiri untuk membantu mencari sumber air dan menyalurkan air bersih di Dusun Cipareuag RW 04 dan 05 Desa Haurngombong Kecamatan Tanjungsari,minggu ( 17/9/2023 ).

Keinginannya itu, tercapai yakni dengan datangnya 1 unit tangki air 5000 liter dari BPBD dan PDAM Sumedang, guna disalurkan kepada warganya. luar biasa respon cepat BPBD Kabupaten Sumedang,dalam memberikan bantuan air, Permohonan saya langsung direspon dan didengar, “Alhamdulillah Warga binaan, Saya hari ini, mendapatkan pasokan supley air bersih untuk di gunakan keperluan masak dan Minum. terima kasih kepada BPBD dan PDAM Kabupaten
Sumedang, “Paparnya.

Hal senada dialami oleh Sertu Sujidin Babinsa Cigendel, pada hari yang sama, warga binaannya berkat adanya dukunganvserupa dari instansi BPBD dan
PDAM dapat bantuan air bersih untuk disalurkan di Dusun Cikokol Desa Cigendel Kecamatan Pamulihan, pada hari sebelumnya sempat berkoordinasi langsung melalui via sambungan telpon dengan Kepala BPBD Sumedang, langsung direspon dan ditindaklanjuti secara Cepat. “Sangat mengapresiasi pihaknya kepada BPBD dan PDAM Sumedang, atas respon cepat dan mau mendengar laporan Babinsa juga keluhan warga, ” ungkap Sertu Sujidin.

Kegiatan ini merupakan salah satu bukti bahwa Pemda Kabupaten Sumedang sangat peduli terhadap keluhan warga dan antisipatif terhadap permasahalan yang terjadi di wilayahnya. (U.Samsudin (AW)