CIMAHI || GAPURANEWS || Pj Walikota Cimahi Dicky Saromi membuka acara Cimahi Menari dalam rangka peringatan Hari Tari Sedunia di alun-alun kota Cimahi, Minggu (28/4/2024).
Masyarakat kota Cimahi terlihat sangat antusias dalam menyaksikan acara, terlihat dari banyaknya masyarakat yang hadir memenuhi semua sudut alun-alun dan juga kendaraan bermotor yang parkir memenuhi pinggiran jalan sekitaran tempat acara berlangsung.

Sambil menyaksikan acara, pengunjung dapat juga kulineran di sekitar tempat acara berlangsung. Ada terdapat banyak pedagang yang memanfaatkan kesempatan mencari rejeki di tempat acara.
Menurut seorang pedagang yang menggelar dagangannya di salah satu sudut alun-alun mengatakan, “panitia tidak melarang berdagang disini dan tidak juga harus bayar, paling-paling nanti bayar untuk sekedar biaya kebersihan saja,” jelasnya.
Informasi yang diperoleh oleh awak media dari salah seorang panitia acara menyebut bahwa acara akan menampilkan penari-penari dari 23 Provinsi yang akan tampil secara bergiliran. ***