GAPURANEWS.ID | Kapolres Sumedang AKBP Indra Setiawan melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Serikat Buruh Kabupaten Sumedang pada hari ini, Jumat (28/4/2023). Kegiatan tersebut bertempat di RM. Simpang Raya Kecamatan Jatinangor Kabupaten Sumedang.
Dalam kegiatan tersebut, Serikat Buruh Kabupaten Sumedang menyampaikan apresiasi kepada Polres Sumedang Polda Jabar yang telah mengadakan program mudik dan balik gratis bagi para buruh. Selain itu, mereka juga menyampaikan bantuan pengamanan dan pengawalan dalam rangka memperingati hari buruh nasional (May Day).
Kapolres Sumedang, AKBP Indra Setiawan, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para buruh. “Kita harus selalu memperhatikan kebutuhan dan aspirasi masyarakat, termasuk para buruh yang merupakan tulang punggung perekonomian di Kabupaten Sumedang,” ujarnya.
Ia juga mengapresiasi dukungan dan kerjasama yang diberikan oleh Serikat Buruh Kabupaten Sumedang. Menurutnya, kegiatan ini dapat membantu meningkatkan sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Sumedang.
Sementara itu, Perwakilan Serikat Buruh Kabupaten Sumedang, menyampaikan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh Polres Sumedang, terutama dalam hal mudik dan balik gratis bagi para buruh. “Kami berharap kerjasama yang baik antara kepolisian dan masyarakat, khususnya para buruh, dapat terus terjalin dengan baik,” ujarnya.
Serikat Buruh Kabupaten Sumedang juga menyampaikan dukungan dan partisipasi dalam memperingati hari buruh nasional (May Day) yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Mei 2023. Mereka meminta Polres Sumedang untuk membantu dalam hal pengamanan dan pengawalan dalam rangka memperingati hari buruh nasional tersebut.
“Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan oleh Polres Sumedang dan masyarakat, sehingga tercipta keamanan dan kenyamanan bagi para buruh dalam menjalankan aktivitasnya,” pungkasnya. (u.samsudin.Iwoi/Humas).