Daerah  

Sertijab Camat Padalarang dari Dudi Supriyadi, S. Sos kepada Drs Agus Achmad Setiawan, S. E, S. IP, MM

GAPURANEWS.ID | KAB. BANDUNG BARAT – Serah terima jabatan Camat Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat, dari pejabat lama Dudi Supriyadi, S. Sos kepada Camat baru Drs Agus Achmad Setiawan, S. E, S. IP, MM.
di laksanakan di Aula Kecamatan Padalarang, Jum’at, ( 20/01/2023).

Selain acara sertijab Camat lama kepada Camat baru sekaligus pula rotasi dan mutasi antara Kasi Pemerintahan dan pelayanan publik dari Tati Herawati.A.Md, kepada Kasi Pemerintahan baru Rudiana Setiawan, SE.,MM, juga Kasi pemberdayaan Masyrakat dan Desa dari Kusna Juwardi kepada Anisa Zul Hikmah, SE., MM. dan juga Kasubag Perencanaan dan Keuangan dari NashirotunnisaSH, MM, Kepada Hayati Suhendra Yani, S, Sos. Dudi Supriyadi, S.Sos sendiri akan menempati jabatan barunya menjadi Camat baru di Kecamatan Lembang.

Acara serah terima Jabatan ( Sertijab) di hadiri seluruh unsur Forkopimda Kecamatan Padalarang, Asosiasi Pemerintah Desa Indonesia (APDESI) Kecamatan Padalarang, Ketua PKK dan Pos Yandu, para Ketua BPD se-Kecamatan Padalarang, Ketua MUI Kecamatan Padalarang, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, dan tamu undangan lainnya.

Camat padalarang yang Baru Agus Achmad Setiawan SE, S.IP, MM, dalam sambutannya mengatakan, yang namanya ASN akan mengalami yang namanya 3P yaitu Pengangkatan, Penempatan dan Pensiun. “Saya berterima kasih kepada bapak Bupati Hengky Kurniawan yang memberi kepercayaan pada saya walau ini pekerjaan berat tetapi seperti kata Pak Camat Lembang bahwa kuncinya kesuksesan itu adalah kebersamaan,” ucapnya.

Dalam sambutannya juga Agus memperkenalkan istrinya, “doa istri adalah yang paling utama,” ucapnya. Agus menyebut bahwa sang istri adalah orang yang memiliki beberapa pekerjaan dan sebagai seorang dosen di fakultas kedokteran UNISBA dan menjabat sebagai wakil dekan I.

Agus memohon untuk semua unsur untuk bisa bekerjasama, “ yakin dan percaya tidak mungkin berhasil jika hanya dilakukan sendiri melainkan harus dengan kebersamaan/berkolaborasi ,“ pungkasnya.

Dudi Supriyadi, S. Sos sebagai pejabat lama dan yang akan menempati jabatan barunya menjadi Camat di Kecamatan Lembang berpesan kepada Agus Achmad Setiawan SE, S.IP, MM, agar memperhatikan dengan baik soal bagaimana memanfaatkan keuangan , menjaga situasi keamanan menjelang pemilu. “Harus betul-betul konsolidasi sehingga Padalarang jangan hanya dikenal dengan pabrik kertasnya saja,” ucapnya.

Dudi juga titip pesan untuk para kades soal kekayaan desa. Soal tanah adat misalnya, karena otoritas ada di kepala desa. Misalnya tanah dihibahkan tetapi generasi berikutnya menganggap hal itu warisan, “Jadi dengan demikian kepala desa harus mengikuti perkembangan zaman,” pungkasnya.